THE SIN        17+

Horor dengan latar belakang sekolah terlantar, ini dimulai dengan kedatangan aktor dan kru produksi sebuah film. Shi-young (Kim Yoon-hye), yang terpilih sebagai pemeran utama dalam sebuah film tari, berpasangan dengan Chae-yoon (Song Yi-jae). Mereka melakukan rutinitas tarian geometris, sebagai bagian dari upacara perdukunan. Akibat tarian tersebut, seluruh tim pembuat film dikejar oleh entitas yang terbangkitkan. Mengalami situasi yang ternyata merupakan rekayasa upaya balas dendam, itu mereka pun berusaha menyelamatkan diri.

The Sin, karya sutradara Han Dong-seok, ikut dalam ajang Festival Film Internasional Torino 2023 untuk kategori Crazies. Han Dong-seok, lulusan Departemen Film, Universitas Cheongju, ini sejak 2007 telah memenangi banyak penghargaan. Termasuk Korea Youth Film Festival, CJ Young Festival, dan Korea Video Contest. Ia pernah menyutradarai film pendek The Night Before (2018) yang ditayangkan di Bucheon, dan menyutradarai web drama Twenty Hacker (2021). Dan, Lembaga Sensor Film mengklasifikasikan film The Sin ini untuk penonton 17 tahun ke atas. Bijaklah memilah dan memilih film sesuai klsasifikasi usia. (ind)

 

THE+SIN%C2%A0%C2%A0%C2%A0%C2%A0%C2%A0%C2%A0%C2%A0
Director:
Han Dong-seok
Writer:
Han Dong-seok, Kim Su-young
STLS:
Republik Korea
Release Date:
April 2024 (Indonesia)
Run Time:
103 menit
Genres:
Mystery
THE+SIN%C2%A0%C2%A0%C2%A0%C2%A0%C2%A0%C2%A0%C2%A0
Related Movies To

THE SIN       

Reviews for

THE SIN