LSF Terima Mahasiswa untuk Program Magang
Jakarta -- Dalam rangka mendukung peningkatan kompetensi mahasiswa serta pelaksanaan kerja sama antara Lembaga Sensor Film Republik Indonesia (LSF RI) dengan perguruan tinggi, kami membuka kesempatan magang untuk 48 mahasiswa dalam satu tahun yang terbagi menjadi empat gelombang (12 peserta magang/gelombang).
Program magang ini diutamakan bagi Perguruan Tinggi yang telah menjalin kerja sama atau menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) dengan LSF RI, dengan ketentuan sebagai berikut:
I. Persyaratan:
a) Mahasiswa aktif program Sarjana Terapan/Sarjana;
b) Telah menempuh minimal semester 5 atau sesuai ketentuan Perguruan Tinggi;
c) Bersedia mengikuti tata tertib dan aturan yang berlaku di LSF RI; dan
d) Dibuka untuk program studi:
Rumpun Ilmu | Program Studi | Formasi Kebutuhan | ||
Sarjana | Sarjana Terapan | |||
Humaniora | Seni | Film Film dan Televisi | Musik Film Produksi Film dan Televisi | 1 (satu) Formasi |
Filsafat | Filsafat | 1 (satu) Formasi | ||
Ilmu Sosial | Sosial | Antropologi Antropologi Budaya Antropologi Sosial | Studi Kebijakan Publik | 1 (satu) Formasi |
Rumpun Ilmu | Program Studi | Formasi Kebutuhan | ||
Sarjana | Sarjana Terapan | |||
Hubungan Internasional Pembangunan Sosial Sosiologi Ilmu atau Sains Politik | ||||
Psikologi | Psikologi | 1 (satu) Formasi | ||
Ilmu Formal | Komputer | Ilmu Komputer atau Informatika Sistem Informasi Sistem dan Teknologi Informasi Teknologi Informasi | Keamanan Sistem Informasi Kecerdasan Buatan dan Robotik Rekayasa Kemanan Siber Teknologi Rekayasa Multimedia Teknologi Rekayasa Multimedia Grafis | 1 (satu) Formasi |
Matematika | Statistika Statistika Terapan | 1 (satu) Formasi | ||
Arsitektur, Desain, Dan Perencanaan | Desain | Desain Komunikasi Visual | 1 (satu) Formasi | |
Komunikasi | Ilmu atau Sains Komunikasi | Ilmu atau Sains Komunikasi Hubungan Masyarakat Jurnalistik Kajian Film, Televisi, dan Media Komunikasi Pembangunan Manajemen Komunikasi Periklanan | Produksi Media | 1 (satu) Formasi |
Sains Informasi | Ilmu atau Sains Informasi | Ilmu atau Sains Informasi | Pengelolaan Arsip dan Rekaman Informasi | 1 (satu) Formasi |
Hukum | Hukum | Hukum Hukum Publik | 1 (satu) Formasi | |
Rumpun Ilmu | Program Studi | Formasi Kebutuhan | ||
Sarjana | Sarjana Terapan | |||
Sosial | Urusan Publik | Administrasi Publik | Layanan Publik | 1 (satu) Formasi |
Jejaring Keilmuan Multi, Inter, Atau Transdisiplin | Sains Data | Animasi Desain Media | 1 (satu) Formasi | |
II. Periode Magang:
a) Gelombang I : Januari—Maret 2026
b) Gelombang II : April—Juni 2026
c) Gelombang III : Juli—September 2026
d) Gelombang IV : Oktober—Desember 2026
III. Tata Cara Pendaftaran
a) Mahasiwa melengkapi dokumen persyaratan sebagai berikut:
- Surat pengantar resmi dari Perguruan Tinggi;
- Transkrip akademik sementara;
- Daftar Riwayat Hidup;
- Pas Foto (latar belakang merah);
- Portofolio;
b) Mahasiswa mengisi formulir pendaftaran magang ke LSF melalui google form
s.id/rekrutmenMagangLSF2026
c) Penerimaan berkas
- Gelombang I : 15—30 September 2025
- Gelombang II : 15—31 Desember 2025
- Gelombang III : 15—30 Maret 2026
- Gelombang IV : 15—30 Juni 2026
d) Pengumuman penerimaan peserta magang
- Gelombang I : 31 Oktober 2025
- Gelombang II : 31 Januari 2026
- Gelombang III : 30 April 2026
- Gelombang IV : 31 Juli 2026
e) LSF RI akan melakukan prosedur seleksi mencakup administrasi dan wawancara kepada calon peserta magang, serta akan mengumumkan daftar peserta magang yang diterima melalui Perguruan Tinggi masing-masing; dan
f) Peserta yang lolos akan menerima Surat Penerimaan Magang dari LSF RI.
IV. Pembinaan Magang di Lembaga Sensor Film
a. Selama magang, mahasiswa akan memperoleh
- Bimbingan dari Anggota dan Tenaga Sensor LSF;
- Pengalaman kerja nyata di bidang Kajian Lembaga, Komunikasi Lembaga, dan Manajemen Lembaga;
b. Selesai magang, mahasiswa akan memperoleh
- Surat keterangan magang; dan
- Sertifikat magang.