JOSEE, THE TIGER AND THE FISH
Film animasi Jepang berjudul asli Joze to Tora to Sakana-tachi ini berkisah tentang Tsuneo, mahasiswa pecinta scuba diving yang ingin melanjutkan pendidikannya di Meksiko. Ia berkenalan dengan Josee, gadis lumpuh yang tinggal bersama neneknya. Sikap protektif si Nenek terkadang dirasa membatasi gerak Josee. Namun sikap Nenek itu semata-mata untuk melindungi cucunya dari hal-hal berbahaya di balik tembok rumah mereka. Josee, dan Tsuneo kemudian berbagi hari bersama Nenek, yang menginginkan ada sosok yang bisa menjaga dan membantu cucunya jika terjadi sesuatu. Momen kebersamaan Josee dan Tsuneo ini kemudian membuka pandangan mereka tentang kehidupan, cita-cita, dan ambisi.

Stars: Kaya Kiyohara Taishi Nakagawa