Jangan Panggil Mama Kafir
Remaja 13 Tahun (R13)

Jangan Panggil Mama Kafir

Tanggal Terbit STLS: 04/09/2025
Tahun Produksi: 2025
Tanggal Tayang: 16/10/2025
Tema: Perjuangan Ibu Tunggal membesarkan anak
Genre: Drama
Kandungan: Hiburan
Produksi: PT. Maxima Entertainment
Durasi: 110 menit
Negara: Indonesia
Bahasa: Indonesia
Produser: Yoen K.
Sutradara: Dyan Sunu Prastowo
Penulis Skenario: Archie Hekagery, Lina Nurmalina
Penata Kamera: Adrian Sugiono
Penyunting Gambar: Firdauzi Trizkiyanto, Azka Amar Kusuma
Penyunting Artistik: Hendra R. Janis
Penata Musik: Andi Rianto
Penata Suara: Jonet Sri Untoro
Pemeran: Michelle Ziudith, Elma Theana, Giorgino Abraham, Humaira Jahra

Fafat (Giorgino Abraham), putra seorang ustadzah, jatuh cinta pada Maria (Michelle Ziudith) seorang perempuan non-muslim. Meski banyak halangan dan penolakan, keduanya tetap memperjuangkan hubungan hingga mereka menikah dan dikaruniai seorang putri bernama Laila (Humaira Jahra). Di tengah perjalanan, Fafat tewas karena kecelakaan. Sebelum pergi, ia meminta Maria membesarkan Laila sesuai ajaran islam. Sejak itu, Maria berjuang menepati janjinya. Ia merawat dan mendidik Laila dengan penuh kasih, belajar memahami nilai-nilai Islam, serta menghadapi pandangan sekitar dengan kepala tegak.


Film ini diproduksi Maxima Pictures bekerja sama dengan Rocket Studio Entertainment. Sutradara Dyan Sunu Prastowo, menggambarkan film ini dengan nuansa haru dalam tempo yang cukup cepat. LSF mengklasifikasikan film ini untuk penonton usia 13 tahun ke atas. (ahm)